Wednesday, May 31, 2017

Survey Biaya TK di Jogja Utara (Part 2: Bianglala)

Tulisan ini berupa post bersambung tentang hasil survey saya mengenai biaya masuk TK di Jogja Utara.

2. Bianglala

Bianglala termasuk sekolah yang sudah cukup terkenal di Jogja dan sudah terakreditasi A. Lokasinya di Kopen, Jalan Kaliurang km 7,5. Dari Jalan Kaliurang tidak ada penanda arahnya, jadi harus tanya teman dulu. Berkebalikan dengan Al Wahdah, aksesnya cukup mudah karena berada di lingkungan perumahan yang tidak terlalu padat, hanya dua kali belok dari Jalan Kaliurang.

Foto dari website resmi Bianglala
Pertama kali sampai di sini, saya langsung disambut oleh sekuriti yang ramah dan diarahkan untuk ke resepsionis. Anak saya…langsung ke playground! Dengan kombinasi mainan fiber dan besi warna-warni plus kolam pasir, playground ini jelas menjadi magnet bagi anak-anak. Jadi, saya pun bisa bebas bertanya-tanya ke meja resepsionis di lobi yang cukup besar. Saya langsung diberi buklet berisi rincian biaya, fasilitas, dan tata tertib dan ini bisa dibawa pulang. Untuk TK, biaya pendaftaran Rp 250.000, biaya fasilitas tahunan Rp 6.600.000 dan SPP Rp 425.000 dan biaya seragam Rp 610.000. 

Biaya fasilitas dapat dicicil 3x sampai bulan November. Untuk tahun ajaran baru, siswa harus membayar biaya fasilitas lagi. Jadi misalnya anak saya sekarang masuk TK A, tahun depan harus membayar enam juta lagi untuk masuk ke TK B. Berarti kalau ditotal, kita harus menyiapkan Rp 13 jutaan sampai lulus TK.

Terlihat mahal memang, namun sebanding dengan fasilitas yang diberikan. Selain gedung sekolah yang bukan berbentuk rumah tinggal, Bianglala memiliki kelas berAC, perpustakaan, area bermain indoor dan outdoor, pemeriksaan dokter setiap bulan, dan dokter gigi setiap enam bulan sekali. Orangtua juga bisa berkonsultasi dengan psikolog sebulan sekali. Biaya field trip juga sudah termasuk dalam biaya fasilitas, dan…. kalau berenang tidak harus keluar karena mereka memiliki kolam renang sendiri, yeayy!

Jadwal belajar dimulai pukul 7.30 hingga 10.30. Karena Bianglala tidak berbasis agama, pelajaran agama disesuaikan dengan kepercayaan masing-masing. Pelajaran komputer, tari, dan Iqro merupakan ekskul wajib, sementara ekskul optionalnya ada drumband, vocal, modeling, dan bahasa Inggris. Untuk orangtua yang tidak mengharuskan anaknya di sekolah berbasis agama dan tidak menginginkan durasi belajar yang tidak melelahkan, saya merekomendasikan sekolah ini.
Bianglala juga memiliki kelas playgroup dan daycare. Info lengkapnya bisa dilihat di website mereka www.bianglala-kindy-playgroup.com.

PS: Tulisan ini sebenarnya sudah dibuat hampir dua bulan yang lalu, dan saya kirim ke sebuah website parenting. Karena sudah satu bulan menunggu dan tidak dimuat, saya memutuskan untuk memuatnya di blog pribadi :) 


0 komentar:

Post a Comment